WikiAdith

Hasil penelusuran

Kamis, 07 Februari 2013

10 Lagu Indonesia yang paling populer versi Adith Widhiantara's Library


Jika ada pertanyaan, atau ingin tahu info, tulis aja di tabel komentar.... Thanks..... (adithwidhiantara.blogspot.com)

1. SEPARUH AKU - NOAH. Lagu ini merupakan debut pertama Ariel, Lukman, Uki, Reza dan David setelah sempat vakum 2 tahun lebih akibat kasus pornografi yang menimpa Ariel. Single dan video klip ini sendiri sudah jadi sebelum Ariel masuk bui. Barulah ketika tak berapa lama Ariel keluar dari penjara, lagu ini dimunculkan dan seketika disenandungkan banyak orang.

2. IWAK PEYEK - TRIO MACAN. Lagu dangdut yang sempat heboh, karena dianggap menjiplak lagu supporter bola Yunani Olimpaikos. Selain dianggap menjiplak, hak cipta dari lagu ini juga sempat dipersengketakan. Arek, sebuah band asal Surabaya, mengklaim bahwa lagu tersebut pertama kali dinyanyikan oleh mereka dan telah meminta ijin dari sang penciptanya, yaitu Haji Imron.

3. HARGAI AKU - ARMADA. Lagu galau milik band Armada ini berada di urutan ketiga. Armada tampak mencurahkan isi hati mereka lewat lagu ini. Liriknya berkisah tentang sepasang kekasih yang meminta pengakuan dan cinta tulus dari pasangannya.

4. SAYANG - UNGU. Band yang satu ini memang sudah sering mencetak hits. Untuk lagu ini, si Pasha dan kawan-kawan menceritakan tentang keresahan seorang pria yang akan memutuskan pasangannya.

5. RINDU - AGNES MONICA. Lagu ini ternyata memang recycle dari lagu zaman dulu. Lagu "Rindu” pertama kali dibawakan oleh penyanyi Fryda Lucyana sekitar tahun 1993. Lagu ini diciptakan oleh Eros Djarot dalam album Nuansa Cinta, yang juga diproduseri oleh Eros Djarot. Walaupun bukan merupakan lagu unggulan di album Nuansa Cinta, Lagu "Rindu" sukses mencetak hits besar di zamannya

6. RINDU MERANA - DA VINCI. Band asal Banda Lampung ini sukses dengan single tersebut. Kesuksesan ini mereka renggut setelah lagu sendu Da Vinci ini menjadi sebuah lagu pengiring di sebuah infotainment.

7. PERGI SAJA - GEISHA. Liriknya bercerita tentang sakit hati yang dirasakan seorang wanita, padahal ia tulus mencintai kekasihnya yang ironisnya telah pergi. Namun ia tidak lagi mengharap sang kekasih untuk datang kembali padanya.

8. MABUK CINTA - ARMADA. Lagu milik Armada ini sempat duduk di chart 1 di beberapa tangga musik tanah air. Lagu yang menceritakan tentang rasa deg-deg-an saat berada di dekat gadis yang disukai ini memang terdengar sangat asyik, terutama dengan alunan musik melayu ala Armada.

9. BEAUTIFUL - CHERRY BELLE. Meski dianggap telah mencontek lagu "My Child" milik SNSD, namun lirik lagu yang dijadikan sebagai penyemangat bagi seorang perempuan yang kurang percaya diri ini membuat nama Cherry Belle semakin bersinar sebagai girlband di Indonesia.

10. MAAFKAN- NIKITA WILLY. Di posisi terakhir ada "Maafkan". Lagu ini merupakan single pertama dari album perdana artis sinetron sekaligus penyanyi ini. Lagu ini semakin nge-hits dan dicari banyak orang setelah menjadi soundtrack dari sinetron yang dia perankan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar